Tingkatkan Harkamtibmas, Sat Binmas Polres Sumbawa Lakukan Binluh Di Batulanteh

    Tingkatkan Harkamtibmas, Sat Binmas Polres Sumbawa Lakukan Binluh Di Batulanteh

    Sumbawa NTB - Untuk menciptakan situasi yang aman di wilayah hukumnya, PolresSumbawa melalui Satbinmas rutin melaksanakan kegiatan pembinaan dan penyuluhan ke tiap kecamatan di wilayah Kabupaten Sumbawa.

    Seperti halnya kali ini, Kecamatan Batulanteh tepatnya di Dusun Semongkat Desa Kelungkung, Personel Sat Binmas menggelar pertemuan bersama masyarakat setempat untuk memberikan pembinaan dan pnyuluhan terkait harkamtibmas, Kamis (11/07/24) pagi.

    Dalam kegiatan tersebut, AIPTU Wayan Gunawan menyampaikan materi tentang Harkamtibmas secara umum tentang bagaiman pentingnya menghidupkan kembali poskamling di Dusun serta Desa sebagai sarana untuk penjagaan keamanan lingkungan, juga tempat sambung rasa dan bersosialisasi antara masyarakat satu dengan masyarakat lainnya.

    Selanjutnya materi oleh Aiptu Herfan Sayuti menjelaskan tentang pentingnya menjaga Kamtibmas yang dimulai dari diri sendiri dan keluarga, selain itu melihat perkembangan teknologi yang sangat pesat saat ini, masyarakat dihimbau untuk berhati hati dalam menggunakan teknologi terutama dalam menggunakan media sosial agar tidak merugikan diri sendiri, serta tidak menjadi korban kejahatan cyber.

    Personel Sat Binmas juga menyampaikan tentang bahaya penyalahgunaan Narkoba terhadap perkembangan generasi muda, masyarakat diminta untuk lebih peka dan terbuka, serta untuk tidak takut melapor ke pihak Kepolisian jika menemukan hal-hal terkait penyalahgunaan narkotika.

    Kasat Binmas IPTU Abdul Muis saat dikonfirmasi mengatakan bahwa kegiatan binluh yang dilakukan anggotanya merupakan upaya preventif Kepolisian dalam menjaga dan mencegah gangguan kamtibmas.

    "pesan-pesan kamtibmas disampaikan secara interaktif, sehingga diharapkan masyarakat dapat lebih proaktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di sekitar mereka." ucap Kasat. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Polsek Labangka Berikan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Wakapolresta Mataram Dampingi Tim Lemdiklat Polri Lakukan Penelitian Sispem Lemdiklat Polri di Polresta Mataram
    Heboh Gelar Doktor Honoris Causa dari Perguruan Tinggi Ilegal, Hendri Kampai: Prestise atau Prestasi Palsu?
    Agus Flores, Sang Komando Media yang Mampu Menggerakkan 1000 Media dalam Hitungan Menit
    PAFI: Garda Terdepan Profesi Farmasi untuk Kesehatan Indonesia

    Ikuti Kami